Tuesday, March 21, 2023
No Result
View All Result
NEWSLETTER
rakyatharustau.com
  • Berita
    • Nasional
    • Global
    • Megapolitan
    • Regional
  • Bola
  • Food
  • Hype
  • Kesehatan
  • Lifestyle
  • Money
  • Properti
  • Sains
  • Tekno
  • Travel
  • Berita
    • Nasional
    • Global
    • Megapolitan
    • Regional
  • Bola
  • Food
  • Hype
  • Kesehatan
  • Lifestyle
  • Money
  • Properti
  • Sains
  • Tekno
  • Travel
No Result
View All Result
rakyatharustau.com
No Result
View All Result
Home Sains

Apa yang Terjadi pada Tubuh Jika Olahraga Berlebihan?

January 27, 2023
in Sains
0
Apa yang Terjadi pada Tubuh Jika Olahraga Berlebihan?
0
SHARES
6
VIEWS
Bagikan ke Whatsapp

KOMPAS.com – Olahraga merupakan aktivitas fisik yang sangat menyehatkan. Namun, olahraga juga bisa merugikan jika dilakukan secara berlebihan.

Jika Anda sangat rajin berolahraga dan sering merasa lelah atau merasa kinerja Anda menurun, mungkin sudah waktunya untuk istirahat sejenak.

Perlu diingat bahwa istirahat adalah bagian penting dari olahraga. Istirahat yang cukup memungkinkan tubuh kita untuk pulih dan siap dengan sesi olahraga berikutnya.

Apa yang terjadi jika terlalu banyak olahraga?

Dikutip dari Live Strong, berikut adalah hal-hal yang akan terjadi jika kita terlalu banyak berolahraga.

1. Otot menjadi sangat lelah

Jika kita olahraga dengan berlebihan, kita mungkin mengalami kelelahan otot kronis, menurut American Council on Exercise (ACE). 

Otot dan tungkai mungkin akan terasa berat, detak jantung mungkin membutuhkan waktu lebih lama untuk pulih selama olahraga, dan kita mungkin kehilangan kelincahan dan kecepatan.

Olahraga yang berlebihan atau program olahraga yang buruk membuat tubuh tidak bisa dapat pulih dengan baik dan tidak dapat beradaptasi dengan tekanan fisik saat berolahraga.

Menurut American Academy of Family Physicians, meski jarang terjadi, kelelahan juga dapat berkembang menjadi rhabdomyolysis, yakni kondisi yang diakibatkan oleh kerusakan serat otot, yang bocor ke dalam darah. Jika ini tidak ditangani, rhabdomyolysis dapat menyebabkan masalah jantung dan gagal ginjal.

2. Kualitas tidur yang buruk

Bahkan saat kita benar-benar memberi tubuh kita waktu pemulihan, olahraga yang berlebihan membuat kita sulit untuk mendapatkan tidur yang cukup.

Insomnia atau tidur gelisah adalah gejala umum dari olahraga berlebihan. Ini membuat tubuh kita semakin sulit untuk pulih.

3. Hormon rusak 

Secara umum, olahraga mampu menenangkan dan membantu mengurangi kadar kortisol dan adrenalin, yaitu hormon yang dilepaskan pada saat stres.

Tetapi jika kita olahraga berlebihan, kita mungkin mengalami stres kronis dengan kortisol dan adrenalin yang terus meningkat.

Menurut tinjauan penelitian pada tahun 2013, seiring waktu, kondisi ini dapat menyebabkan insufisiensi dan penipisan adrenal, yang dapat membahayakan kemampuan tubuh untuk memproduksi dan mengatur kadar hormon.

4. Stok energi semakin habis

Saat kita berolahraga terlalu banyak, tubuh mungkin juga kesulitan mendapatkan energi dan nutrisi yang dibutuhkannya, yang menyebabkan kekurangan nutrisi dan komplikasi medis.

Ketika kita tidak mengisi tubuh dengan karbohidrat, protein, dan lemak berkualitas tinggi yang cukup, tubuh akan mulai mengalami kelelahan, cadangan glikogen terkuras, dan perbaikan otot yang buruk, yang semuanya berkontribusi pada kelelahan kronis akibat olahraga berlebihan.

Kemudian, seiring waktu, kekurangan nutrisi dapat menyebabkan serangkaian gejala yang cukup luas, misalnya rambut rontok, penyembuhan lebih lambat, nyeri tulang, dan bahkan penglihatan yang terganggu.

Jika Anda banyak berolahraga dan mengalami gejala overtraining, kurangi olahraga atau istirahat total selama 1 atau 2 minggu.

Namun, jika Anda masih merasa lelah setelah 1 atau 2 minggu istirahat, temui dokter untuk saran lebih lanjut. Dokter bisa juga membantu Anda memutuskan bagaimana dan kapan waktu yang aman untuk mulai berolahraga lagi.


Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

#Apa #yang #Terjadi #pada #Tubuh #Jika #Olahraga #Berlebihan

Klik disini untuk lihat artikel asli

Tags: apa yang terjadi pada tubuh jika olahraga berlebihanefek olahraga berlebihanIndonesiaolahragaolahraga berlebihanorangterlalu sering olahraga
Next Post
Punya Bayi, Keluarga di Korea Selatan Dapat Tunjuangan Rp11,15 Juta Per Bulan

Punya Bayi, Keluarga di Korea Selatan Dapat Tunjuangan Rp11,15 Juta Per Bulan

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recommended

Vaksnasi PT IMIP

Vaksinasi PT IMIP Kepada Seluruh Karyawannya untuk Cegah Penyebaran Covid-19

1 year ago
paket sembako IMIP

Hadiah Lebaran dari PT IMIP untuk Morowali

2 years ago
masa depan ekonomi indonesia di tangan nikel

Masa Depan Ekonomi Indonesia di Tangan Nikel

2 years ago
PT IMIP Gelar Aksi Donor Darah/Foto; istimewa

Dalam Rangka Mempringati Hari Sumpah Pemuda, PT IMIP Gelar Aksi Donor Darah

1 year ago
Vaksnasi PT IMIP

Nakes di Morowali Dapatkan Vaksinasi dari IMIP

2 years ago
IMIP Bantu Kompetensi Peningkatan Pendidik/Palu Poso

Gelar Workshop Pendidikan di Bahodopi, PT IMIP Bantu Kompetensi Peningkatan Pendidik PAUD

1 year ago
Manajemen PT IMIP saat menyerahkan hewan kurban

IMIP Kurban 29 Ekor Hewan untuk Dibagikan Jelang Idul Adha 1442 H

2 years ago

Terpopuler

  • Desain Rumah Minimalis Modern dengan Pencahayaan Maksimal Halaman all

    Desain Rumah Minimalis Modern dengan Pencahayaan Maksimal Halaman all

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 7 Jenis Kartu ATM BRI, Limit, dan Biaya Admin Per Bulannya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Jenis-jenis Gaya dalam Tolak Peluru

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Beda Arti “Calling” dan “Ringing” saat Menelepon lewat WhatsApp Halaman all

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kontrol Bola: Tujuan, Jenis, dan Teknik Dasarnya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • About
  • Advertise
  • Careers
#rakyatharustau

© 2020 rakyatharustau.com - Platform media online

No Result
View All Result
  • Berita
    • Nasional
    • Global
    • Megapolitan
    • Regional
  • Bola
  • Food
  • Hype
  • Kesehatan
  • Lifestyle
  • Money
  • Properti
  • Sains
  • Tekno
  • Travel

© 2020 rakyatharustau.com - Platform media online